Seputar JKI IK

Natal Staff JKI Injil Kerajaan


Perayaan Natal 2018
Staf dan Karyawan
Gereja JKI Injil Kerajaan
.
“SATU DALAM KASIH”
Aku memberikan perintah baru kepada kamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi; sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi.
Dengan demikian semua orang akan tahu, bahwa kamu adalah murid-murid-Ku, yaitu jikalau kamu saling mengasihi.”
Yohanes 13:34-35 .
Kasih itu harus bertumbuh, kasih tidak bisa menyeragamkan, seiring bertumbuhnya anak – anak dalam keluarga kita, kita harus saling memahami , tidak memaksakan, ada komunikasi yang baik dan saling menghargai dalam keluarga. Kita harus support impian dari anak – anak kita untuk bisa tercapai.
Kasih dalam harmoni keluarga tidak seharusnya berubah, tetap satu dalam kasih.
Pdt. Yosea D. Christiono
#jkiinjilkerajaan
#jkionthemove
#holystadium
#natalstafjkiinjilkerajaan2018

Ps. Tina Agung Purnomo dan Tim telah tiba di Lombok

 

Ps. Tina Agung Purnomo dan tim telah tiba di Lombok dengan selamat, hari ini tim menyalurkan bantuan yang terkumpul dari jemaat JKI Injil Kerajaan ke daerah camp pengungsian yang daerahnya tertimpa gempa di Lombok Utara.
Bantuan yang ada berupa terpal, karpet, snack-snack, jaket, susu, selimut, tolak angin, minyak kayu putih, dan beras.
Tim dari JKI Injil Kerajaan tidak bergerak sendiri, bersama dengan tim dari Gereja GBI Rock bergandengan tangan untuk membagikan berkat kepada masyarakat yang tertimpa musibah gempa waktu yang lalu.
Terima kasih untuk semua jemaat yang telah memberikan bantuan yang ada, biar hidup kita semua terus menjadi berkat dan berdampak bagi banyak orang, karena terlebih berbahagia memberi daripada menerima
#savelombok
#jkiinjilkerajaan
#prayforlombok
#jkionthemove
#holystadium

Ibadah Generasi Kaleb – 7 Juli 2018


Yakobus 5:7-9 (TB) Karena itu, saudara-saudara, bersabarlah sampai kepada kedatangan Tuhan! Sesungguhnya petani menantikan hasil yang berharga dari tanahnya dan ia sabar sampai telah turun hujan musim gugur dan hujan musim semi.
Kamu juga harus bersabar dan harus meneguhkan hatimu, karena kedatangan Tuhan sudah dekat!
Saudara-saudara, janganlah kamu bersungut-sungut dan saling mempersalahkan, supaya kamu jangan dihukum. Sesungguhnya Hakim telah berdiri di ambang pintu.

Kuasa Doa
Supaya doa kita dijawab Tuhan, kita harus bersabar. Tuhan mempunyai yang namanya time table. Semua ada waktunya seperti petani harus menunggu musim hujan baru tanaman tumbuh dan menghasilkan. Sementara menunggu hasil doa, kita jangan mengerutu dan jangan saling menyalahkan. Alih – alih menyalahkan orang lain, Firman Tuhan mengajarkan kepada kita untuk saling mengaku dosa dan saling mendoakan dengan iman, yakin akan janji Tuhan dalam hidup kita. Maka Tuhan akan mengampuni dosa, menyembuhkan yang sakit dan memulihkan keadaan.
Contoh nyata di Alkitab, Ayub karena ketekunannya maka keluarga, harta, reputasi dipulihkan Tuhan.. Ibu Inawati
Ibadah Generasi Kaleb
JKI Injil Kerajaan Permata
Sabtu, 7 Juli 2018

Akademi Entrepreneurship Terang Bangsa

KULIAH…
PUNYA BISNIS…
DIWISUDA…
.
Hanya ada di Akademi Entrepreneurship Terang Bangsa, segera daftarkan diri anda karena kami membuka Penerimaan Mahasiswa Baru 2018/2019
D3 Entrepreneurship / Kewirausahaan
D3 Accounting / Akuntansi
.
Informasi dan Pendaftaran:
PMB – AE TERBANG
Telp [024] 76631812 / 76631813
Fax [024] 76631760
Email [email protected]
Jl. Arteri Utara Kompleks Grand Marina Semarang 50144
www.entrepreneurship-terangbangsa.ac.id
.
Follow kami:
Facebook : Akademi Entrepreneurship Terang Bangsa
Instagram: ae_terbang
WhatsApp: 0816659900
.
WITH GOD WE CREATE OUR OWN DESTINY
#aetb
#akademientrepreneurshipterangbangsa
#terbang
@ae_terbang

 

Bible Camp – GATE


Seperti anak-anak panah di tangan pahlawan, demikianlah anak-anak pada masa muda.
Mazmur 127:4
.
Departemen Anak Gereja JKI Injil Kerajaan telah mengadakan Bible Camp yang bertemakan GATE; God’s Arrow Team, camp ini diikuti oleh 100 Anak, selama 2 hari 1 malam mereka diperlengkapi oleh firman Tuhan yang sangat dahsyat. Bukan hanya untuk mengisi waktu liburan namun di camp ini diajarkan yang namanya keseruan kerja tim dalam permainan, keintiman pujian penyembahan yang dinaikkan, pengajaran Firman Tuhan dan kesaksian lewat guru Sekolah Minggu yang ada serta perjumpaan pribadi yang mengubahkan dari tiap anak – anak dengan Tuhan sendiri, hal tersebut menjadi tujuan dari camp ini.
Selain camp yang diadakan di MHC itu, juga tidak lupa Departemen Anak mengudang para orang tua dari anak – anak yang mengikuti camp untuk berfellowship bersama di Potter’s House, menyembah bersama serta mendengarkan kesaksian dan berdoa..
Acara camp itu diakhiri dengan momen yang tak akan terlupakan, saat para orang tua datang memeluk anak mereka masing – masing, mengatakan bahwa mereka para orang tua sangat mengasihi anak- anak mereka, lalu mendoakan mereka..
.
Lalu keseruan apa lagi yang akan terjadi di Bible Camp Anak JKI Injil Kerajaan 2019 dan event – event seru lainnya? Jangan sampai ketinggalan…
Update terus info dari Departemen Anak JKI Injil Kerajaan dengan mengikutkan anak anda ke kebaktian anak tiap Sabtu/Minggu sehingga anak anda diperlengkapi dengan Firman Tuhan yang kuat yang dapat mengubahkan hidup anak anda dan masa depan mereka..
#jkiinjilkerajaan
#jkionthemove
#departemenanak
#biblecamp