Plan B (Victor Purnomo)

Kej 2: 8-15

  • Tuhan menyiapkan semua yang terbaik bagi kehidupan manusia. Kata “eden” artinya sesuatu yang menyenangkan, nikmat, baik, dan luar biasa.

  • 4 sungai di Eden melambangkan 4 kesanggupan yang di awal Tuhan beri pada manusia:

    • Pison (= increase, bertambah). Tuhan merencanakan kita supaya selalu bertambah. Tuhan tidak panggil kita untuk tetap sama, tapi jasmani dan rohani akan selalu bertambah.

    • Gihon = bursting forth = menjebol dan menerobs. Tuhan beri kita kesanggupan untuk menjebol dan menerobos apapun yang kita lewati dalam hidup kita.

    • Tigris = rapid = akselerasi, cepat. Tuhan ingin membawa kita dalam sebuah kecepatan.

    • Efrat = fruitfullness = berbuah lebat.

  • Manusia gagal mengalami “plan A” Tuhan, dan diusir keluar dari Eden.

  • Walau manusia gagal menerima rencana awal Tuhan, Tuhan membuat rencana baru bagi manusia: keturunan manusia, yaitu Yesus, akan meremukkan kepala iblis.

  • Jika ada dari 4 hal di atas hilang dalam hidup kita, minta ke Tuhan supaya itu dikembalikan ke arah semula. Kita alami banyak hal yang sukar karena sedang keluar dari rencana Tuhan.

  • Banyak orang mengalami banyak kesulitan, tapi Tuhan selalu menunjukkan jalan berbalik, sehingga kita bisa kembali ke jalur Tuhan.

  • Kadang-kadang Tuhan tuntun kita di jalan yang gelap dan sepi, tapi ujungnya kita akan kembali ke jalan besar yang sudah Tuhan siapkan bagi kita.

  • Jika hari ini kita sedang susah dan sesat, jangan berfikir bagaimana cara pulihnya karena itu urusan Tuhan. Tuhan mau kita berbalik ke jalan Tuhan, nanti Dia yang akan urusi hidup kita.

  • Setiap kali seseorang memilih untuk kembali, Tuhan selalu memulihkan:

    • Kisah Yunus. Rencana awal Tuhan: kehancuran Niniwe. Tapi Tuhan punya rencana kedua bagi Niniwe: bencana batal jika Niniwe bertobat.

    • Naomi lari dari Betlehem Yehuda ke Moab. Saat Tuhan melihat Naomi pulang, Tuhan mengubah serta memperbaiki hidup Naomi, mengalami “plan B” Tuhan dalam hidupnya.

    • Yehuda adalah leluhur raja-raja Israel dan Tuhan Yesus, walaupun hidupnya kacau. Saat Yehuda kembali kepada Tuhan, dia menurunkan raja-raja Israel dari jalur keturunan Perez.

    • Rahab adalah pelacur, tapi Tuhan tulis namanya dalam silsilah Tuhan Yesus. Ini karena dia percaya dan mau supaya Tuhan Israel juga menyalamatkannya

  • Tuhan selalu memberikan kesempatan bagi manusia, termasuk bagi orang-orang jahat.

  • Orang keras kepala: walau hancur dan gagal, tetap memaksa berjalan di jalan yang salah.

  • Setan selalu punya rencana merusak hidup kita, dengan menunjukkan arah yang berbeda dengan yang Tuhan berikan. Jangan dengarkan suara musuh, tapi dengarkan suara Tuhan.

  • Jika rencana A Tuhan gagal, Tuhan masih punya rencana B. Yang Tuhan minta: pulang, sehingga semua yang hilang bisa kembali.

  • Sekacau apapun, sehancur apapun dan seberat apapun hidup kita, saat kita berbalik pada Tuhan, Tuhan sediakan hal yang baru dan baik bagi kita, dan memulihkan hidup kita.

  • Saat jalan utama di hidup kita buntu, Tuhan bisa membuat jalur yang baru sehingga kita bisa mencapai target Tuhan di hidup kita.

 

You may also like

Leave a comment